MT-NEWS MENGUCAPKAN : SELAMAT ATAS BERDIRINYA SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (STKIP) HAMZAR KABUPATEN LOMBOK UTARA. Izin KEMDIKNAS RI, Nomor: 04/D/O/2011, Tanggal 7 Januari 2011. Kampus Induk: Komplek Perguruan Yayasan Maraqitta'limat Lokok Aur Desa Karang Bajo Kecamatan Bayan

Sabtu, 08 Januari 2011

MTs-MT Lenggorong Lakukan Persiapan UN

Lombok Utara – Madrasah Tsanawiyah Maraqitta’limat (MTs-MT) Dusun Lenggorong Desa Sambik Elen Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara, melakukan persiapan Ujian Nasional (UN) bagi siswa kelas III.

Demikian dikatakan kepala MTs. MT Lenggorong, Ustazd Hamdan, ketika ditemui di ruang kerjanya 8/1. Menurutnya, dari hasil pertemuan yang digelar hari ini, memutuskan, bahwa mulai bulan Januari hingga April mendatang, para siswa akan diberikan pengayaan dan tri out.

“Tujuan kita agar tidak kecolongan, serta meningkatkan prestasi siswa pada UN mendatang”, jelas Hamdan.

Sementara jumlah siswanya yang akan mengikuti UN sebanyak 11 orang dan akan diinapkan di sekolah untuk mengewektifkan kegiatan pengayaan bidang study yang akan diuji. “Insya Allah para siswa kita akan inapkan di sekolah, agar semua kegiatannya dapat berjalan sesuai dengan harapan”,tambahnya.

“Untuk biaya kegiatan pengayaan, les dan tri out ini sudah kita siapkan sebesar Rp. 1,5 juta. Dan ini akan diberikan kepada guru yang memberikan les dan pengayaan kepada para siswa selama 3 bulan”, pungkasnya. (Ari)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar